Pusat Pendidikan dan Pelatihan Ir. H. Djuanda, Jalan Laswi, Nomor 23, Bandung

Monday, October 20, 2014

AUTOMASI PERPUSTAKAAN

Library and knowledge center PT. Kereta Api Indonesia (Persero) terus berupaya meningkatkan kwalitas dan kwantitas sebagai pusat ilmu pengetahuan dan informasi untuk menjadi perpustakaan yang unggul di lingkungan PT. Kereta Api Indonesia (Persero) khususnya dan masyarakat luas umumnya. Sebagai pusat ilmu pengetahuan dan informasi dituntut untuk dapat menjadi unit pendukung  yang bermanfaat untuk pengambilan keputusan  manajemen PT. Kereta Api Indonesia (Persero), stakeholders serta masyarakat luas lainnya.

Sebagai sumber ilmu pengetahuan dan informasi perpustakaan boleh dikatakan merupakan bagian penting dari sebuah lembaga atau institusi. Oleh karena itu, Perpustakaan PT. Kereta Api Indonesia (Persero) harus dapat menjalankan perannya sebagai pendukung kebutuhan ilmu dan informasi dengan baik yang dikemas dengan system teknologi informasi guna mencapai harapan yang diinginkan.

Salah satu upaya untuk menggapai hal tersebut, Library and knowledge center PT. Kereta Api Indonesia (Persero) menerapkan sistem automasi dan digitasi perpustakaan, dengan penerapan sistem teknologi informasi dengan menggunakan SLIMS (Senayan Library Management System). System pengolahan bahan pustaka dengan menggunakan SLIMS menghadirkan sebuah catalog  koleksi bahan pustaka atau lebih dikenal dengan sebutan OPAC (Online Public Access Catalog) yang dapat diakses melalui jaringan LAN (local area network) yang terkoneksi melalui eoffice di http://eoffice.kereta-api.co.id/ atau langsung diakses di http://elib.kereta-api.co.id/ 

Dengan menghadirkan OPAC (Online Public Access Catalog) serta ketersediaan sarana dan teknologi informasi pengguna jasa layanan perpustakaan PT. Kereta Api Indonesia (Persero) diharapkan menjadikan pengguna perpustakaaan (user) dapat memperoleh informasi dengan lebih cepat dan tepat. Kedepan dalam upaya meningkatkan integrasi dalam bidang penyampaian informasi berupaya agar Library and knowledge center PT. Kereta Api Indonesia (Persero) tidak hanya bisa diakses di lingkungan kantor pusat PT. Keret Api Indonsia (Persero) melainkan bisa diakses diluar lingkungan kantor pusat PT. Keret Api Indonsia (Persero).